Selasa, 31 Maret 2015

Cara pasang sensor sentuh yang benar

Sensor sentuh bisa di aplikasi buat alarm, buat saklar lampu dan lain-lain.

yang harus di perhatikan adalah pemasangan saklar relay. Saklar ini bisa di aplikasikan untuk mematikan sistem pengapian ataupun bisa untuk mengontrol komponen lain seperti lampu dan lain-lain.
kesalahan para mekanik kebanyakan adalah sering menggunakan saklar relay ini untuk memutus konta k,inilah yang menyebabkan sensor sentuh ini cepat rusak karena relay yang di gunakan berkekuatan kecil.
cukup sekian tips kali ini. baca artikel saya yang lain. semoga bermanfaat.

Senin, 30 Maret 2015

Cara membuat kunci rahasia Sederhana

Merasa khawatir saat parkir, Mau pasang alarm motor takut mahal ? Bikin aj sendiri dengan harga murah. www.tokohid.com 

kali ini saya akan berbagi tips tentang membuat saklar rahasia yang aman, dan benar. Kenapa? karena banyak mekanik yang membuat saklar rahasia tetapi tidak aman,artinya membahayakan sistem atau berpengaruh dengan sistem yang lainya.
Persiapan pertama siapkan mini switch atau saklar apa saja yang anda suka,kalau bisa yang kecil supaya mudah di sembunyikan. Selanjutnya kabel yang kecil saja supaya rapi dan mudah tersembunyi.
mulai merakit, rancanglah posisi saklar sesuai yang anda inginkan. Setelah itu solder kedua kaki dengan kabel. Ulur kabel sampai ke soket pulser. Posisi soket pulser biasanya tidak jauh dari blok kiri ada kabel spul dan pulser,urut saja pasti ketemu. Salah satu kabel sambung ke pulser dan kabel satunya ke massa. 
Cara ini tergolong paling aman, tidak ngefek ke mesin atau komponen yang lain. Saat saklar di ON maka signal pulser akan menjadi 0 sehingga tidak ada trigger yang masuk ke cdi. Maka pengapian tidak akan bekerja. 
Cara Kedua jika tidak ingin ke pulser bisa juga ke input koil. cara ini sama dengan sistem kerja engine cut off di motor pengapian ac.
sistem seperti ini akan mengelabuhi maling karena semua sistem kelistrikan bekerja normal tetapi motor tidak mau hidup.
Catatan dalam membuat saklar rahasia janganlah memotong kabel kontak, karena arus di kontak sangat besar,jika kemampuan saklar yang di gunakan tidak bagus akan menimbulkan masalah. 
Selamat mencoba. semoga bermanfaat

Minggu, 29 Maret 2015

Cara membuat spedo motor jadi keren

Tampilan spedometer jadi menarik, mirip spedo indiglo, murah meriah. www.tokohid.com

Spedo meter bisa lho di custom supaya terlihat menarik, seperti spedometer mobil mewah. Ada beberapa trik untuk custom spedometer. Dari mulai cara yang sederhana sampai yang sempurna



Melihat tampilan spedo seperti gambar di atas pasti ngiler, terkesan mahal. Haha..padahal harga cukuyp terjangkau jika kita mau sedikit ngutak-ngatik sendiri.
cara paling sederhana adalah menggati lampu spedo menggunakan led. hasilnya akan seperti gambar pertama dan kedua.
Untuk gambar ketiga bisa merubah warna lcd spedo meter caranya adalah dengan cara membalik plastik polaris di lcd. cukup salah satu sisi saja yang di balik. setelah itu bisa kita warnain menggunakan scotled yang banyak di jual di variasi motor. 
Menarik bukan...semoga bermanfaat...

Sabtu, 28 Maret 2015

Cara Gulung Ulang Spul Motor

Teori Spul Motor, Gulung ulang Motor, Macam- macam Spul Motor. www.tokohid.com

Taukah anda tentang Spul Motor? Spul Motor adalah PLN nya sepeda motor. Tanpa adanya spul maka motor akan kehabisan listrik. Ada juga sih motor yang ga menggunakan spul,tapi hanya khusus dalam pemakaianya misalnya buat balap dan sejenisnya.
Spul Motor dari fungsinya ada 2 macam yaitu spul pengapian(CDI) dan spul pengisian(Kiprok)
Yang akan saya bahas adalah spul pengisian, dari jenisnya di bagi menjadi 3 yaitu spul halfwave, spul fullwave dan spul 3 phase.
Untuk motor-motor low clas rata-rata menggunakan spul halfwave jumlah kern 5-12,cirinya terangnya lampu mengikuti putaran gas.
Motor kelas menengah rata-rata sistem Fullwave 1 phase jumlah kern 8-12, lampu utama sudah bisa nyala manteng tidak tergantung putaran mesin. tetpi lampu dayanya masih kecil sekitar 35w.
Motor High class rata-rata sistem spul 3 Phase jumlah kern 18, Lampu nyala manteng dan mampu menggunakan daya besar di atas 55w.
Kerusakan pada spul Motor akan terlihat kasat mata, biasanya akan terlihat gosong. pada salah satu atau lebih pada kern nya.
Solusinya hanya ada 2 cara yaitu ganti baru atau gulung ulang.
cara menggulung bisa mengikuti lilitan aslinya, tetapi jika aslinya sudah tidak terdeteksi,maka bisa menggunakan cara berikut. untuk spul halfwave dan 1 phase caranya adalah melilit secara bolak-balik masing-masing kern, misal kern pertama searah jarum jam maka kern kedua berlawanan arah jarum jam.
untuk spul 3 phase ini agak khusus, ada yang gulung searah loncat tiap 3 kern, ada juga yang lilit bolak-balik setiap 3 kern.
Untuk jumlah lilitan masing-masing kern sebetulnya bebas,tapi semaksimal mungkin. Untuk diameter kawat lebih baik di perbesar,supaya lebih awet.
Sekian tips dan trik dari saya kali ini, baca artikel saya tentang tips dan trik yang lainya.

Jumat, 27 Maret 2015

Cara mencari kerusakan pada Lampu Hid

Punya Lampu Hid sedang Rusak, mau memperbaiki ga tau caranya ? www.tokohid.com

Halo agan para pemakai lampu Hid, Saya akan membagikan tips cara mengetahui atau mencari kerusakan pada Lampu Hid. Hid motor maupun Mobil sama aj gan, cara tes nya sama.
Oke langsung saja ya gan, ada beberapa ciri kerusakan pada Lampu Hid. Mulai mati total, rusak kedip-kedip bentar trus mati, ada juga yang nyala beberapa menit trus mati dan lain-lain.
Pertama kita harus tau dulu bagian -bagian Lampu Hid dan fungsinya
Kabel set berfungsi sebagai control on/off Lampu Hid sekaligus control buat High dan Low.
Ballast Hid berfungsi sebagai penaik tegangan agar terjadi loncatan tegangan di dalam bulb Hid. Loncatan api inilah yang akan memanaskan gas xenon sehingga menghasilkan cahaya yang terang.
Bulb Hid berisi gas xenon yang akan menghasilkan cahaya .
Setelah kita tau part-part Hid lalu Bagaimana ciri-ciri kerusaan masing-masing part?
Pertama kabel set, kerusakan pada part ini Lampu Hid akan mati total,saat di tekan tombol high low lampu masih mau bekerja naik turun.cara tesnya bisa kita suntik kabel yang menuju ballast lalu kita hubungkan langsung ke aki,jika Lampu Hid nyala brarti kabel set rusak.
Kedua Ballast Hid, Kerusakan pada part ini sama seperti poin pertama, bedanya setelah di suntik Lampu Hid tetap ga nyala. Terkadang juga nyala tapi cuman kayak kilat saja.
Ketiga Bulb Hid, Kerusakan pada part ini biasanya keluar bunyi krik,atau semacam suara listrik loncat,Terkadang ada juga yang nyala ngdip-ngedip aj. Termasuk nyala beberapa menit mati lagi.
Setelah mengetahui kerusakan masing-masing part maka bisa di lakukan penggantian part yang rusak.
Sekian Tips dan trik kali ini semoga bermanfaat. Terimakasih

Kamis, 26 Maret 2015

Tips dan trik cara Menyambung kabel motor yang benar

Hai sobat,mungkin penyambungan kabel adalah hal sepele semua orang juga bisa. Tetapi untuk mendapatkan hasil yang sempurma membutuhkan cara yang benar pula.
Pernah ga nemuin sambungan kabel jamuran trus putus sendiri? 
Baiklah langsung to the point saja.
Menurut saya ada 3 macam cara sambungan kabel motor yang baik dan benar.
Pertama penyambungan dengan cara di isolasi, cara ini paling sering di lakukan oleh para mekanik. Dalam penyambungan ini lilitan kabel harus kuat dan proses isolasi harus kuat juga. usahakan setiap putaran solasi sambil di tarik supaya hasilnya bagus dan kuat. satu lagi dalam proses isolai usahakan tidak menyentuh bagian lem isolasi supaya daya rekat maksimal. pilih isolasi yang agak elastis.
Jangan menggunakan kabel shrink pada proses penyambungan sistem ini karena air bisa masuk dan korosi.
Kedua penyambungan sistem solder, ini bisa di bilang paling bagus hasil dan kualitasnya, finishing penyambungan solder ini adalah menggunakan kabel shrink/ selongsong bakar. jika menggunakan isolasi akan mudah rusak atau mudah copot. Hasil rapi dan kuat,kelemahan susah bongkar ulang hasilnya bisa di bilang permanen.
Ketiga penyambungan sistem skun, Ini adalah sistem standart pabrikan. sistem ini cepat,hasil bagus dan kuat. Finishing nya menggunakan isolasi lilit. Nah itu adalah macam-macam cara penyambungan kabel yang baik dan benar. semoga bermanfaat. Terimakasih

Rabu, 25 Maret 2015

Cara Membuat Lampu Kendaraan Terang

Lampu mobil kurang terang?  Motor anda sudah DC tapi lampu kurang Maksimal ? Ketika gas Turun ikut Redup Parah ? www.tokohid.com

Bagi yang memiliki Mobil atau  motor yang  kelistrikan DC bisa mencoba beberapa tips di bawah agar Lampu Motor bisa menyala lebih maksimal. terkadang ada yang sudah memperbesar daya lampu sampai 100w tapi kok kurang terang ya?
Pertama kita harus pastikan reflektor bersih, masih mengkilat dan mika bening. Jika banyak debu bisa di cuci dengan air sabun lalu di keringkan atau semprot dengan kompresor. Jika sudah ngelupas chrome nya bisa di service atau di ganti baru.
Kedua pilih lampu yang bagus, titik fokus bagus. karena ada lampu yang kawat filament nya berantakan ga fokus.
ketiga kita sempurnakan instalasi listriknya dengan cara memasang relay. Dalam pemasangan relay tidak boleh ngawur, ini saya tulis karena saya sering menemukan kasus pemasangan relay yang ngawur.
fungsi relay adalah pemindah daya jadi pastikan beban sudah berpindah ke relay. dan saklar utama hanya berfungsi menghidupkan relay saja.
Gambar di bawah bisa menjelaskan ilustrasi perbedaan pemakaian relay.

Bagian atas beban di tanggung oleh saklar sedangkan gambar bawah beban di tanggung oleh relay. Dari gambar teori dasar di atas bisa kita kembangkan untuk relay lampu motor ataupun mobil seperti gambar di bawah.

Kenapa dengan memasang relay seperti gambar di atas lampu bisa tambah terang? Listrik itu butuh penghantar yaitu kabel. Kualitas penghantar ini di pengaruhi oleh panjang dan besarnya. semakin besar makin bags,makin pendek makin bagus. Ibaratnya kita memasang relay itu seperti membuat jalan tol khusus. sehingga listrik cepat sampainya dan tidak drop.
Sekian tip lampu dari saya semoga bermanfaat. baca juga artikel saya yang lainya.

Selasa, 24 Maret 2015

Kendala Memasang Lampu Hid Tiger dan Scorpio

Kenapa Lampu Hid di motor Tiger dan Scorpio tidak bisa Fokus atau gelap bagian tengahnya. www.tokohid.com
Tahukah anda para bikers bahwa bulb lampu motor Tiger dan Scorpio memiliki perbedaan dengan lampu motor lainya. lampu motor ini memiliki body lebih panjang dari lampu motor lain. Hal ini di sesuaikan denga titik fokus reflektor motor. Yang terjadi jika kita ganti dengan bulb motor lain adalah cahaya tidak fokus, atau gelap di tengah dan terang di pinggir. Titik api lampu kurang maju sehingga lampu kurang ngumpul.
Hal ini akan terjadi sama ketika memasang lampu Hid yang ukuranya di rancang untuk motor pada umumnya. Karena Lampu Hid memiliki intensitas sangat tinggi maka ketidak fokusan ini akan sangat terasa sekali. Saya selaku penjual Lampu Hid sering menemukan kendala semacam ini, Solusi praktisnya adalah dengan cara memanjangkan titik api lampunya. Untuk Lampu Hid pada umumnya bisa di majukan dengan cara mengedorkan 2 baut di bagian belakang lampu lalu mendorong kabel ke depan sambil melihat hasil cahayanya sampai mendapatkan hasil yang maksimal. Supaya tidak balik lagi ke belakang bisa di kunci dengan sealent atau double tape, 3M dll.
Inilah tips sederhana dari tokohid semoga bermanfaat. baca artikel saya tentang tips yang lainya.

Senin, 23 Maret 2015

Tips Memilih Aki Kendaraan

Memilih Aki, Merk Aki yang Bagus, Perawatan Aki atau Ilmu Aki Motor. www.tokohid.com

Saya perhatikan beberapa tahun terakhir ini banyak para penjual Aki karena memang peluang yang sangat besar. Mulai dari merk yang berjibun, variasi tambahan dan pilihan kapasitas Ampere. Yang akan saya bahas adalah seputar aki di Kendaraan. Berbeda dengan UPS, atau buat motor listrik dll.
Teori dasar
Fungsi utama Aki di motor adalah untuk menghidupkan motor menggunakan Elektrik Starter.
Fungsi turunanya sebagai back up tegangan untuk part kelistrikan lain supaya lebih sempurna, seperti klakson,sen,lampu dll. Dan juga sebagai Filter ripple gelombang ac dari kiprok supaya menjadi tegangan DC murni.
Karena Fungsi utama tadi maka kita harus  mengenal namaya CCA(Cold Cranking Ampere). Karena faktor inilah yang paling berpengaruh. Pengertian umumnya CCA adalah kemampuan Aki mengeluarkan Arus secara tiba-tiba. Karena saat kita starter motor si aki di paksa untuk mengeluarkan arus sekitar 40 ampere. kalau arti sebenernya adalah Penguukuran Ampere Accu lead-acid pada suhu 0 F tau sekitar 18 C selama 30 detik dan tidak boleh drop sampai 7,2 Volt. Makin tinggi CCA suatu aki kendaraan makin bagus dan tentunya makin mahal. Sayangnya besaran CCA ini tidak di cantumkan di spek body aki, kita harus cari di web resmi pabriknya.
Jadi mulai sekarang jangan hanya terpaku dengan kapasitas ampere dan harga saja.
Tips selanjutnya pilih kepala aki yang bagus karena adanya faktor CCA ini. Pilih yang bahan dari timah supaya hantaran listrik bagus. kalau yang kepala tipis lebih cocok buat UPS dll.
Trus bagaimana dengan kapasitas Ampere, dan Cara menentukan Ampere yang sesuai ?
Saran dari saya pilih yang sesuai kebutuhan. Jika motor masih standart untuk mesin di bawah 150cc pake aki 3,5AH sudah cukup. Untuk mesin cc gede ya ikutin standart pabriknya saja. kenapa saya pake patokan cc mesin? baca fungsi utama diatas. dan saya sudah buktikan di nouvo aki aslinya 7AH saya ganti dengan 3,5AH berjalan setahun tidak ada kendala apapun.
Trus bagaimana jika kita gedein kapasitas aki ?
Boleh saja, dengan pertimbangan tidak mengganggu tempat/posisi. jika harus merubah posisi jadi tidur,terbalik atau pindah tempat dengan cara memperpanjang kabel saya bilang jangan !!!
Buat apa di gedein jika merugikan. Umur pakai sama,harga lebih mahal,fungsi sama.
Terakhir untuk Merk Aki saya tidak bisa sebut, saran saya pilih yang sudah terbukti dan teruji di banyak motor. Dan kita harus lebih jeli dalam membeli,khusus aki MF yang sudah terisi elektrolit hindari stok yang terlalu lama di toko .karena akan mengurangi umur pakai nantinya.
Sekian tips dari saya semoga bermanfaat  dan silahkan di share. Baca tips dan trik artikel saya yang lain.

Sabtu, 21 Maret 2015

Cara cek Pengisian Motor

Aki Motor dan Mobil Tekor terus? Bingung membedakan Aki Rusak atau Tekor? Baca tips di Bawah.

Hai para sobat Bikers, Kali ini saya mau kasih sedikit tips cara mengecek normal ga sih pengisian di sepeda motor kita? Cara ini bisa di praktekan untuk semua motor apapun karena standart kerja listrik sepeda motor sama.Dan sebenernya bisa juga di praktekan buat ke mobil yang menggunakan aki 12V.
Tips ini wajib di miliki bagi para bikers yang memang suka dengan modifikasi motor dimana kelistrikan sudah di luar standart, misal upgrade lampu, kelistrikan, kiprok atau naik stroke yang menuntut aki lebih gede amperenya.
Ada beberapa cara dari mulai yang sederhana sampai dengan alat yang standart. Tentu saja tingkat ke akurasianya beda-beda, pada intinya sih supaya kita bisa membedakan bagian manakah yang bermasalah.Kebayang kan kalo kita salah analisa terus salah beli spare part....? aduh sakitnya tuh di sini...beli barang baru tapi masalah ga berubah, ujungnya buang-buang duit aj.
Oke langsung saja, cara pertama :
Bagi motor yang menggunakan pengapian dc alias cdi dc tanpa alat kita bisa mengetahui pengisian bekerja atau tidak. cukup kita nyalakan mesin lalu cabut sekring atau salah satu kabel aki. Saya saranin cabut yang kabel massa aja,biar lebih aman. Liat reaksinya jika mesin langsung mati maka bisa di pastikan pengisian motor sedang bermasalah. Maka jangan aki nya yang kita ganti,tetapi motornya yang harus di benerin..Cara ini tidak berlaku di motor cdi AC dan motor injeksi yamaha keluaran 2013-201 dan motor injeksi suzuki.
Terus bagaimana dengan motor cdi AC ? kalo ini indikatornya bukan mesin tapi lampu sen,rem dan klakson. jika ketiga komponen tadi ga berfungsi saat trik tadi di coba maka pengisian bermasalah.
Anda penasaran dengan trik ini? silahkan praktek di rumah. Maka anda akan bertambah 1 ilmu kelistrikan motor.
Cara Kedua :
Menggunakan Voltmeter. Cara ini bisa ke semua Motor dan Mobil, Bagi Anda yang mau buka usaha jual beli Aki minimal wajib menguasai ilmu ini. Caranya cukup mudah yaitu dengan cara menghubungkan alat Volt meter ke kutub aki positif dan negatif. lalu hidupkan mesin. yang perlu di catat adalah sebagai berikut:
Mesin off normalnya tegangan antara 12,4V - 13V, jika di bawah 12V mungkin aki lowbatt,bisa juga soak.
Mesin On Tegangan harus > pada saat mesin off dan < 15V. Jika tidak mau naik berarti pengisian bermasalah, tapi jika naiknya melebihi 15V maka pengisian di sebut Over charge( Kiprok rusak).
Kekurangan trik ini adalah harus beli voltmeter. Kisaran harga mulai 50rb - 5jt an ada di pasaran.
Cara Ketiga:
Menggunakan Amperemeter. Ini adalah cara paling akurat dan favorit saya, dan bisa di katakan jurus pamungkas saya jika cara 1 dan 2 masih menemukan keraguan. Cara ini sekaligus bisa membuktikan Aki Soak atau cuman Lowbatt saja. Banyak lho oknum penjual aki yang curang memanfaatkan aki lowBatt di bilang Soak supaya meraup keuntungan gede karena orang awam banyak yang ga tau.
langkahnya hidupkan mesin, lalu lepas salah satu kabel aki terus hubungkan Amperemeter secara seri.(jika Amperemeter berbentuk Clamp maka tinggal di cantolin aja ke salah satu kabel aki). semua beban di hidupkan Lalu kita baca Ampere mulai dari rpm rendah sampai tinggi, jika Ampere surplus pengisian fit, jika minus maka pengiisian tekor. Cara ini tidak saya jelaskan secara detail karena hanya di perlukan bagi profesional kelistrikan yang minimal harus menguasai kelistrikan dasar terlebih dahulu. Jika anda butuh bisa menghubungi saya lebih lanjut.
Terimakasih itulah trik dasar cek kelistrikan Motor. Untuk tips dan Trik lainya silahkan baca artikel saya lainya.